# 1 \ 19 Jul 2012
Bro, kapan sih pastinya puasa? Sabtu? Minggu? Apa Senin?
# 2 \ 20 Jul 2012
Doa anak perempuan saya yang mau ikut Masa Orientasi Sekolah di kampus barunya minggu depan, “Moga-moga aku mens…”
#3
Selamat berbuka puasa bagi ahli hisab. Dan buat yang lain, selamat makan malam saja.
# 4
Jumlah hari puasa ikut pemerintah. Jumlah rakaat tarawih ikut Muhammadiyah. Indahnya perbedaan.
# 5
Menu sahur anti ngantuk: MAICIH…!!!
# 6 \ 21 Jul 2012
Tidak ada romantisme dalam beribadah.
# 7
Kepada yang berpuasa bedug untuk daerah Surabaya dan sekitarnya, kami ucapan selamat berbuka puasa.
# 8
Internetan sambil tengkurep di lantai. Pertanda anak bungsu saya mulai menahan lapar.
# 9
Acara Master Chef itu pun jadi terasa menyebalkan saat diputar sebelum maghrib.
# 10
Kalau inti agama adalah menahan diri, lantas kenapa masih ada pemimpin agama yang obesitas?
# 11 \ 22 Jul 2012
Imsyak adalah tanda waktu minum air putih banyak-banyak.
# 12
Ujian 2 in 1 di bulan puasa: nonton acara masaknya Farah Queen.
# 13
Muhammadiyah puasa Jumat. Pemerintah puasa Sabtu. Yang baru selesai mens puasa Senin. Semuanya sah.
# 14
Kalau yang keluar gambar burung, nggak puasa. Kalau angka, puasa bedug. Tapi kalau koin ini jatuhnya berdiri, puasa penuh.
# 15 \ 23 Jul 2012
Pak Kyai, lebih baik buka puasa dulu, apa shalat Magrib dulu..? | Adzan Maghrib dulu..!
# 16 \ 24 Jul 2012
Puasa itu indah, tapi buka puasa jauh lebih indah.
# 17
Ramadhan Top 5 Hit List. The most requested surahs during tarawih shalat: Al Kautsar, Al Ashr, Al Ikhlas, An Nas, Al Falaq.
# 18
Hikmah sahur hari ke 5: aku dah bisa matiin alarm sambil merem…, kamu…?
# 19 \ 25 Jul 2012
Kemarin bisa matiin alarm sambil merem. Hari ini kenc!ng sambil merem. Jangan-jangan besok makan sahur bisa sambil merem.
# 20 \ 26 Jul 2012
Tips menahan lapar dalam perjalanan: Kencangkan sabuk pengaman erat-erat tepat di perut.
# 21 \ 27 Jul 2012
Wah… gawat… ibu-ibu pengajian RT di rumah memblokir akses menuju kamar mandi.
# 22 \ 28 Jul 2012
H-7 menuju THR 1433 H.
# 23
Lapar adalah kenyataan.
# 24
Saat-saat dhuhur seperti ini, tidur dengan posisi tengkurap sangat bermanfaat meredakan gejolak asam lambung.
# 25
Satuan kecepatan shalat tarawih = RPM aka Rakaat per Menit.
# 26 \ 29 Jul 2012
“Like” buat logo baru Sarung Cap Mangga: simple, modern & smart.
# 27
Kasir Giant itu contoh pegawai multi kultural. Puasa disuruh jilbaban. Natal, pakai topi sinterklas. Imlek, pakai cheongsam.
# 28
Apalah artinya iman, ibadah, ilmu bila tidak melembutkan hati.
# 29
Acara lawak, ustadz populer, sinetron religi, panggung musik dan banyak acara tv menyulap ramadhan jauh dari syahdu.
# 30
Yang membuat ramadhan terasa syahdu adalah ……?
# 31
Pooling: Kapan lagu LEBARAN SEBENTAR LAGI sebaiknya diputar?
a. H-7 lebaran
b. H-10 lebaran
c. Setelah terima THR
# 32 \ 31 Jul 2012
Tanda-tanda orang yang puasanya diterima: …. hmm …. nggak ada.
# 33 \ 1 Agu 2012
Gerakan shalat ternyata bisa mengobati lapar. Caranya: setelah takbir, letakkan tangan di atas perut, lalu tekan kuat-kuat.
# 34
Alhamdulillah, setelah buka puasa, kini badan kembali bergairah…! Terima kasih Klinik Tong Fang….!!!
# 35 \ 2 Agu 2012
Selamat berbuka puasa kepada saudara-saudara yang berpuasa ramadhan maupun yang berpuasa Senin-Kamis.
# 36
Jangan banyak komplain ke pelayan restoran, mereka buka puasa paling belakangan.
# 37
Nonton film Arab: OMAR bin Khattab. Adegan perangnya ok. Masalahnya susah mbedain mana musuh, mana lakon. Semuanya brewokan.
# 38
Perjalanan puasa ramadhan dibagi jadi dua etape: sebelum dan sesudah terima THR.
# 39 \ 3 Agu 2012
Buat yang sudah terima THR sudah boleh nyetel lagu LEBARAN SEBENTAR LAGI.
# 40
Kenapa buka puasa cuma sama makan dan minum, padahal puasa khan bukan cuma menahan lapar dan dahaga?
# 41 \ 4 Agu 2012
Pagi-pagi perut mulai galau.
# 42
Doa anak gadisku, mahasiswa baru, “Semoga pas ospek aku mens”. Walhasil, sudah 6 hari ospek, dia nggak mens juga.
# 43
Di rumah saya adalah imam shalat tarawih di depan anak istri. Tapi di mall, saya jadi makmum di belakang anak istri.
# 44
Ini bagus? | Bagus! | Ini? | Bagus! | pokoke setiap baju yang ditunjuk istri, aku bilang bagus. Kesuwen, ben ndang mari.
# 45
Baju baru? Not important. New album of PURE SATURDAY, TEMPER TRAP and ONE DIRECTION does so matter.
# 46
Sepertinya ada midnight sale di Kecamatan Tulangan.
# 47 \ 5 Agu 2012
Tarawih 11 rakaat atau 23 rakaat, nggak masalah. Yang penting, setengah jam selesai, biar masih sempet ke mall.
# 48
Mall padat. Plaza sesak. Distro membludak. Mesin ATM sepi…. kering kerontang.
# 49
Lebaran adalah rahmatan lil alamin. Buktinya, diskon lebaran beli Hings 2 dapat 3 berlaku buat semua suku, agama & parpol.
# 50
Pak Ustadz, tolong jangan cela kami yang ke mall malam ini karena kami cuma manusia biasa, cuma wayang di tangan sang dalang
# 51
Karena terlalu banyak bicara tentang hidup yang belum tentu mereka pernah jalani, maka para motivator itu terdengar gombal.
# 52 \ 6 Agu 2012
Kalau nafs dibagi-bagi, ruh dibagi-bagi, hati dibagi-bagi, aql dibagi-bagi, lalu apa bedanya tasawuf sama pelajaran biologi?
# 53
Puasa memasuki masa-masa rawan konstipasi.
# 54
Konspirasi mafia dan kartel celana jeans = pabrik garmen + mall + vermak jeans.
# 55 \ 7 Agu 2012
Sehebat-hebat merk celana jeans, akhirnya toh dipermak di pinggiran jalan juga.
# 56 \ 9 Agu 2012
Kaum muslimin yang rajin sahur pasti tahu kalau IKHLAS itu ada 3: yaitu ikhlas indoor, outdoor, dan door-to-door, kata Sule OVJ.
# 57
Kata Mr. Covey, semua diciptakan 2 kali: dalam pikiran & realita. Tapi kata Sule OVJ, 3 kali: indoor, outdoor & door-to-door.
# 58
Salah satu cara Allah agar setelah sahur kau bangun dan mau shalat subuh adalah dengan membuat kau bolak-balik kebelet pipis
# 59 \ 11 Agu 2012
Puasa puasa gini boleh ya nonton video “Bring Me Home Live 2011”-nya Sade?
# 60
“Bring Me Home – Live 2011”, the warmest live by Sade released this year. And if you want to cry, I am here to dry your eyes.
# 61
Sade “Bring Me Home – Live 2011” one of the best part is when Ms. Adu introduces and thanks to all band member. Lovely.
# 62
Kenapa nggak ada yang punya ide bisnis “franchise vermak jeans”…?
# 63 \ 13 Agu 2012
Rugi = sahur di Surabaya tapi buka di Jakarta.
# 64 \ 14 Agu 2012
Jakarta.. O.. Jakarta.. Untuk menghormati Ramadhan dan Satpol PP, bir Heineken pun diminum pakai mug teh.
# 65 \ 15 Agu 2012
Doa pagi ini: Ya Allah, kasihanilah mereka yang mudik.
# 66
Kalau sepeda motor + sepasang kayu diikat tali rafia + kardus di atasnya muncul di jalanan, berarti musim mudik telah tiba.
# 67
Buat para pemudik 2012: Selamat berjuang…! Percayalah, Allah mengasihani mereka yang mudik.
# 68
Mobil-mobil berplat B mulai memasuki Sidoarjo. Selamat datang para pemudik. Jangan lupa: Kupang lontong Suko is the best.
# 69
Contoh kearifan lokal: kardus mie jadi koper barang buat mudik. It’s really Indonesian ethnic suitcase.
# 70 \ 16 Agu 2012
Jangan suka menunda-nunda. Tugas esok dikerjakan hari ini. Nah, karena besok libur nasional, maka liburlah mulai hari ini.
# 71
Kebanyakan yang menyerbu toko baju minggu ini cuma bisa beli baju setahun sekali, jadi nggak perlu mencap mereka “konsumtif”
# 72
Pengumuman:
Seluruh karyawan yang akan mudik, hari ini boleh pulang lebih awal.
TTD HRD.
(Diumumkan tepat jam pulang kantor)
# 73 \ 17 Agu 2012
Hasil timbangan terakhir: berat badan turun 3 kg. Pertahankan..! Pertahankan..!
# 74
Tak ada gading yang tak retak. Tak ada jeans yang tak dipermak.
# 75 \ 18 Agu 2012
Waktu shopping buat lebaran sudah memasuki masa-masa injury time. So you’d be hurry up.
# 76
Mana yang lebih benar:
A. Sedih puasa usai > senang mau lebaran
Atau
B. Sedih puasa usai < senang mau lebaran
# 77
Terima kasih buat pengurus gereja, kelenteng, pura, masjid, partikelir yang selama puasa nyediakan ta’jil buat buka puasa.
# 78
Puasa mengajarkan agar kita nggak gampang keki lantaran nerima sms ucapan idul fitri yang cuma copy paste.
# 79
Mestinya siaran langsung sidang isbat harus dikasih peringatan “spoiler alert”.
# 80 \ 19 Agu 2012
Buat yang hari ini nggak mudik dan termangu di kos-kosan, jangan galau. Allah kasihan pada mereka yang nggak mudik.
# 81 \ 20 Agu 2012
Jarak ke masjid shalat Ied = 15 km. Jarak mudik ke rumah mertua = 1 km.
# 82 \ 21 Agu 2012
Yang di jalan nggak nonton tv. Yang di rumah nggak butuh berita lalu lintas. Jadi apa gunanya tv bikin acara liputan arus mudik?
# 83
Acara film di tv tiap libur lebaran. Dulu: Warkop Dono Kasino Indro. Sekarang: Jacky Chan.
# 84 \ 23 Agu 2012
Liburan keren dibuktikan dengan status Facebook yang isinya: OTW… OTW… OTW… OTW…
# 85 \ 27 Agu 2012
H+7 lebaran: jalanan normal, kantor normal, lingkar perut juga balik normal.
# 86 \ 28 Agu 2012
H-7: toko emas ramai orang beli emas. H+7: toko emas ramai orang jual emas.
***
19 Juli – 28 Agustus 2012